BibitBenih

NAH INI DIA TIPS MENANAM CABAI CABE RAWIT HIBRIDA PELITA 8 F1 AGAR TETAP TERAWAT

Tumbuhan Cabai Ini Bisa Dikatakan Sebagai Tanaman Yang Paling Banyak Dijumpai Di Pekarangan Rumah Warga, Yang Dimana Banyak Dipilih Karena Proses Penanamannya Yang Sangatlah Mudah Sekali.

Tanaman yang paling banyak digunakan dan dijumpai sejauh ini dipekarangan-pekarangan rumah ialah cabai, nah mungkin sebagaian orang sudah ada yang mengetahui bagaimana cara menanam cabai, karena proses penanamannya juga terbilang sangatlah mudah. Menanam cabai ini juga bisa dilakukan oleh semua orang loh.

Baca juga : Cara menanam Kubis Kol

Iya, meskipun nih, terlihat mudah, tetapi menanam cabai membutuhkan ketelitian dan keuletan juga loh. Disini anda juga harus menjaga benih dengan baik sampai menjadi cabe yang dapat dipetik dan juga dikonsumsi. Nah buat anda yang ingin tau bagaimana sih tips untuk menanam cabai agar tetap terawat, yuk simak penjelasan berikut ini ya!

Tips Menanam Cabai Agar Tetap Terawat  Ialah :

  1. Memilih Benih Dengan Kualitas Yang Baik

Cara menanam cabe pertama disini anda harus bisa memilih benih terlebih dahulu. Dan yang paling penting harus memastikan bahwa benih tersebut kualitas bagus ya. Benih-benih tersebut tersedia banyak di pasaran.

Bibit cabe yang baik adalah memiliki kecambah dengan daya di atas angka 80%. Selain itu, benih ini nantinya yang akan berupaya beradaptasi dengan baik. Benih-benih tersebut tampilannya biasanya terlihat sehat dan bersih.

Anda juga harus memperhatikan hal yang penting. Salah satunya adalah memilih benih yang sesuai musim tanam dan iklim yang sedang terjadi dilingkungan anda. Jangan sampai anda salah memilih.

Hal itu akan mengakibatkan benih tidak tumbuh subur. Hal tersebut adalah menghindari benih yang sudah expired biasanya. Benih yang sudah expired tentu tidak akan tumbuh pastinya.

2. Membuat Media Tanamnya

Untuk memulai menanam cabe, anda  harus mempersiapkan media tanamnya terlebih dahulu. Banyak alat yang bisa digunakan sebagai media. Asalkan alat tersebut mampu mewadahi dan juga menampung benih dan tanahnya. Banyak orang memilih polybag atau tray sebagai media tanamnya.

3. Menyemai Benihnya Terlebih Dahulu

Tips yang selanjutnya ialah, menyemai benih. Masukkanlah benih yang sudah diperam. Tujuannya supaya benih menjadi lebih kuat. Jika benih kualitasnya bagus, maka tunas akan cepat muncul.

anda bisa menggunakan benda yang runcing. Akan tetapi, jangan menggunakan jari untuk mencoba menggali lubangnya ya. Jika sudah siap, anda bisa memasukkan benih dalam lubang.

Tutuplah benih dengan tanah halus. Anda  juga bisa menggunakan debu atau abu untuk menutupkan. Hal ini dilakukan agar bisa mengetahui mana nih tunas yang akan muncul dengan mudah.

Berilah jarak sebisa mungkin di antara satu lubang dengan lubang lainnya. Jarak yang paling cocok dari lubang-lubang tersebut sekitar 5 cm. Kemudian, anda bisa menutup tempat persemaian tersebut.

Tutuplah dengan daun pisang. Anda juga bisa menggunakan karung basah sebagai pengganti penutupnya. Dan benih tersebut akan tumbuh sekitar dalam kurun waktu 7 harian.

4. Pemupukan Tanaman Cabai

Dan yang terakhir setelah disemai ialah, maka lakukannlah pemupukan dengan secara teliti dan benar, agar cabai yang ditanam ini bisa tumbuh dan tetap terawat dengan baik. Dan usahakan jangan sampai salah Langkah pemupukan agar terhindar dari kegagalan panen.

Nah, itulah tadi beberapa tips yang mungkin bisa digunakan dan dicontoh untuk tips menanam cabai agar tetap terawat dengan baik dan benar.

Exit mobile version